Awas! Aspirin Bisa Sebabkan Disfungsi Ereksi

Awas! Aspirin Bisa Sebabkan Disfungsi Ereksi

17.41 0
Jakarta - Tahukah Anda bahwa kebiasaan mengonsumsi aspirin atau obat penghilang rasa sakit dapat berpengaruh buruk pada kehidupan seksual pria? Sebuah penelitian menemukan bahwa pria yang sering menenggak aspirin lebih mungkin mengalami disfungsi ereksi.

Seperti yang dikutip dari reuters, sebuah penelitian di Amerika mengatakan terdapat hubungan antara gangguan seksual dengan obat penghilang rasa sakit. Peneliti menemukan 38 persen pengguna rutin obat seperti aspirin, acetaminophen, ibuprofen, dan Celebrex akan mengalami disfungsi ereksi bila dibandingkan pria yang tidak meminum obat penghilang rasa sakit.

Obat-obatan tersebut dikatakan dapat membatasi hormon yang mengatur proses ereksi pria, menurut dr. Joseph Gleason, seorang urolog asal Los Angeles, Amerika. Walau begitu, Gleason mengatakan bahwa temuannya ini bukan berati bahwa ada hubungan obat penghilang rasa sakit dengan masalah impotensi.

Pengaruh obat penghilang rasa sakit terhadap masalah disfungsi ereksi pada pria tidak berdasarkan tinggi atau rendahnya dosis aspirin yang dikonsumsi. Salah satu contohnya pada pria yang mengonsumsi aspririn dengan dosis rendah karena mereka memiliki risiko tinggi terhadap penyakit jantung. Walaupun mereka mengonsumsi aspirin dengan dosis rendah, tetap dapat mempengaruhi kerja penis karena pembuluh darahnya tidak dalam kondisi prima.

Jika pasangan Anda termasuk salah satu pria yang sering mengalami ejakulasi dini, jangan dulu khawatir. Salah satu cara untuk atasi masalahnya tersebut adalah dengan dengan menonton film dewasa. Menurut dr Lin Fa Chai, pakar urolog dari Singapura, menonton film dewasa memiliki manfaat untuk menyembuhkan ejakulasi dini.
4 Efek Buruk Terlalu Sering Minum Teh Hijau

4 Efek Buruk Terlalu Sering Minum Teh Hijau

17.39 0
Selama ini teh hijau dikenal dengan manfaatnya yang banyak, baik untuk diet, menenangkan pikiran dan pencegah osteoporosis. Namun ternyata dibalik manfaat-manfaat tersebut, ada empat efek samping yang ditimbulkan oleh teh hijau, seperti yang dikutip dari amazing-green-tea.

1. Bila Anda terlalu banyak mengonsumsi kafein
Teh mengandung setengah jumlah kafein yang ditemukan dalam kopi. Bagi sebagian orang yang sensitif dengan kafein, akan mendapati gejala seperti kegelisahan, mudah tersinggung, susah tidur, tremor, jantung berdebar, hilangnya nafsu makan, mual, terlalu sering buang air kecil bahkan merah pada kulit. Oleh karena itu, ada baiknya jika tidak mengonsumsi teh hijau berlebihan.

2. Bila Anda sedang hamil atau menyusui
Teh hijau mengandung, kafein, catechins, dan tannic acid. Ketiga kandungan tersebut telah seringkali dikaitkan dengan risiko kehamilan, salah satunya menyebabkan gangguan saraf pada bayi. Namun jika Anda mengonsumsinya secara wajar, hal tersebut tidak perlu terjadi. Tetapi sebaiknya, hindari mengonsumsi teh hijau pada saat kehamilan awal.

3. Bila Anda mengonsumsi teh hijau dalam bentuk pil atau tablet
Beberapa orang lebih memilih untuk mengonsumsi teh hijau yang berbentuk pil dengan alasan kepraktisan. Hal ini mungkin akan baik-baik saja, tetapi akan berbeda bila Anda mengonsumsinya secara berlebihan.

Belum ada takaran pasti mengenai berapa banyak pil hijau yang baik untuk dikonsumsi. Hal ini dikarenakan tiap-tiap individu memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, oleh karena itu tak ada salahnya jika Anda menanyakan terlebih dahulu berapa banyak jumlah pil teh hijau yang dibutuhkan kepada dokter.

4. Bila Anda tidak menyikat gigi dengan benar
Teh dan kopi merupakan minuman yang dapat meninggalkan noda pada plak gigi. Jika plak tidak dibersihkan dalam waktu 24 jam maka akan mulai mengeras dan menjadi karang gigi. Karang gigi dapat menyerap lebih banyak noda dari produk makanan atau minuman lainnya.

Untuk menghindari efek samping dari teh hijau, sebaiknya Anda tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Menurut Tea Council dari Inggris, takaran yang tepat untuk meminum teh adalah tidak lebih dari enam cangkir teh hijau tiap harinya.