Kesepakatan Tercapai, PKS Ijab Kabul Dengan Demokrat

23.07
Laporan: Muhammad Irham. la_toge_langi@yahoo.com
Selasa, 21 April 2009 | 01:51 WITA

JAKARTA, TRIBUN - Setelah sempat tarik ulur, akhirnya PKS mencapai kesepakatan berkoalisi dengan Partai Demokrat. Kesepakatan ditandatangani untuk menjalin koalisi selama 5 tahun.

"PKS sudah sepakat membangun koalisi. Kita bersyukur sudah ada titik temu, dan PKS sudah oke," kata anggota Tim 9 Partai Demokrat, Hayono Isman, saat dihubungi melalui telepon, Senin (20/4) malam, seperti dilansir di deticom.

Kesepakatan dicapai dalam pertemuan selama 1,5 jam di Hotel Nikko, Jl Thamrin, Jakarta, yang selesai pukul 17.30 WIB. Dari PKS hadir Presiden PKS Tifatul Sembiring dan petinggi PKS lainnya seperti Soeripto dan Surahman.

"Pertemuannya berlangsung lancar. Tinggal menyampaikan kepada Ketua Dewan Pembina, Pak SBY," jelas Hayono.

Sejumlah partai lainnya juga telah mencapai kesepakatan untuk koalisi, antara lain seperti PDS, PKPI, dan PKB.

"PAN dan PPP belum. Dengan PAN masih menunggu sikap dari DPP, tapi kita sudah mendengar dari Pak Amien Rais. Untuk PPP, tinggal bertemu membangun kesepakatan koalisi," tutupnya. (*)

Artikel Terkait

Previous
Next Post »