Mandul (Infertilitas)

18.18
Deskripsi
Mandul atau infertilitas adalah pasangan yang belum bisa punya keturunan meski sudah diusahakan. Ada sejumlah persyaratan untuk bisa perempuan mengandung (berpotensi menghasilkan keturunan):
1. perempuan menghasilkan telur
2. laki-laki menghasilkan sprema berkualitas
3. ada pembuahan sel sperma kepada sel telur
4. telur yang dibuahi menempel pada rahim bagian dalam.

Jika salah satu syarat tersebut tidak dipenuhi, maka kemungkinan menghasilkan keturunan kecil. Sebagai tambahan pengetahuan, bahwa kemandulan bukan hanya di pihak perempuan, pria pun berpotensi mandul. Pria yang suka minum alkohol, mengkonsumsi narkoba, perokok, hidup di lingkungan polusi udara yang tinggi, usia lanjut, berpotensi untuk mandul.

Pada perempuan kemandulan biosa disebabkan oleh kelainan pada rahim, usia, stress, kurang gizi, rokok, alkohol, atau penyakit menular seks.

Gejala
Belum ada tanda-tanda kehamilan meski sudah diupayakan terus menerus.

Pengobatan
Tingkatkan potensi untuk hamil dengan melakukan intercouse tiap 3 hari sekali dalam seminggu supaya kemungkinan ovulasi juga tinggi. Ovulasi terjadi dalam 2 minggu sebelum dan sesudah periode kesuburan dimulai. Jika periode kesuburan 28 hari, sebaiknya intercouse dilakukan tiap tiga hari antara 7 sampai 18 hari masa kesuburan.

Pengobatan tergantung pada penyebab infertilitas. Oleh karena itu disarankan untuk berkonsultasi kepada dokter kandunga.

Sumber: disarikan dari beberapa sumber.

(tbs/tbs)

Artikel Terkait

Previous
Next Post »